Gerak Cepat SMPN 1 Baron Tanggapi Laporan Atap Rusak, Perbaikan Gunakan Dana BOS

NGANJUK,Bayunews.com– SMP Negeri 1 Baron menunjukkan respons cepat dan tanggap terhadap laporan kerusakan atap di salah satu ruang kelas. Pihak sekolah langsung mengambil tindakan pengecekan dan melakukan perbaikan awal guna memastikan kegiatan belajar mengajar tetap berlangsung dengan aman dan nyaman.

Gerak cepat SMKN 1 Baron Benahi atap yang rusak

Kepala SMPN 1 Baron, Bahrul Ulum, menyampaikan bahwa perbaikan atap yang mengalami kerusakan ringan tersebut segera ditangani menggunakan Dana BOS, tepatnya dari pos perbaikan sarana dan prasarana.

Kerusakan yang terjadi bersifat ringan, sehingga sesuai ketentuan, bisa langsung kami tangani melalui Dana BOS. Kami prioritaskan kenyamanan dan keselamatan siswa, sehingga tidak menunggu terlalu lama untuk bertindak,” ujar Bahrul.

Langkah cepat ini mendapat respon positif dari berbagai pihak, termasuk orang tua siswa yang mengapresiasi kesigapan pihak sekolah. Bahrul menegaskan bahwa pihaknya selalu terbuka terhadap masukan dari masyarakat demi perbaikan layanan pendidikan di SMPN 1 Baron.

Tindakan sigap ini menjadi contoh bagaimana pengelolaan sekolah yang baik mampu menciptakan lingkungan belajar yang aman, nyaman, dan kondusif.(Esti)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *